Kutai Kartanegara – Badan Pengurus Daerah Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (BPD KKSS) dan Dewan Pengurus Cabang Ikatan Wanita Sulawesi Selatan (DPC IWSS) Kutai Kartanegara akan menyelenggarakan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H pada Sabtu, 5 Oktober 2024. Kegiatan ini akan berlangsung di Aula Quba Utara, Masjid Agung Sultan Sulaiman, Tenggarong.
Menurut Sekretaris Panitia Pelaksana, Adv. Rusniawati Ayu Syafitri, S.H., M.H., acara ini merupakan hasil kolaborasi antara KKSS dan IWSS, dengan mengusung tema “Meneladani sifat-sifat Rasulullah, kita tingkatkan tali persaudaraan antar sesama.” Kegiatan ini akan menghadirkan penceramah terkemuka, K.H. Hipli Mar’ie, Lc. M.A.
Adv. Rusniawati Ayu Syafitri, S.H., M.H., menjelaskan, partisipasi aktif warga Sulawesi Selatan yang berada di Tenggarong turut berperan penting dalam kesuksesan acara ini.
Selain itu, acara ini akan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Pjs. Bupati Kutai Kartanegara, tokoh masyarakat, Gabungan Organisasi Wanita, serta paguyuban-paguyuban setempat.
Ketua Panitia, Adv. Amiruddin, S.H., berharap kegiatan Maulid Nabi ini dapat menjadi ajang untuk mempererat tali silaturahmi antarwarga Sulawesi Selatan di Kutai Kartanegara dan Samarinda.
“Kami berharap nilai-nilai luhur yang diajarkan Rasulullah dapat diresapi dan diterapkan, khususnya dalam menjaga persatuan dan kebersamaan,” ungkap Amiruddin.
Dalam kesempatan tersebut, juga dijadwalkan hadir para pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kutai Kartanegara, serta calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur pada Pilkada 2024.
Acara ini diharapkan menjadi momen istimewa yang sarat akan makna dan kebersamaan.(ronny.r)