Sekjen Partai Komunis Vietnam, Nguyen Thong Meninggal Dunia

Pressind.com, Hanoi – Sekretaris Jenderal Partai Komunis Vietnam, Nguyen Phu Trong, meninggal dunia. Presiden ke-9 Vietnam itu meninggal pada Jumat, 19 Juli 2024, setelah beberapa waktu sakit.

Menurut informasi dari Komite Sentral Pelayanan Kesehatan dan Perlindungan Kader Pusat, Nguyen Phu Trong, Sekretaris Jenderal Komite Eksekutif Pusat Partai Komunis Vietnam itu memang sudah menderita sakit sejak lama.

“Meskipun mendapat perawatan dari Pihak, Negara, sekelompok profesor, dokter, ahli medis terkemuka dengan penuh dedikasi memberikan pengobatan, dan keluarganya dengan sepenuh hati merawatnya, namun karena usia tua dan penyakit yang serius, ia meninggal dunia pada 19 Juli 2024 di Rumah Sakit Militer Pusat,” lapor VOV.

“Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, Majelis Nasional Republik Sosialis Vietnam, Presiden Republik Sosialis Vietnam, Pemerintah Republik Sosialis Vietnam, Komite Sentral Komite Sentral Front Tanah Air Vietnam akan mengeluarkan pengumuman khusus pada penyelenggaraan Pemakaman Nasional untuk Nguyen Phu Trong,” sambung VOV.

Sejak beberapa waktu terakhir, Trong memang dikabarkan jatuh sakit dan sedang fokus memulihkan kesehatannya.

Kondisinya yang terus menurun membuat Trong menyerahkan tugas-tugasnya ke Presiden Vietnam, To Lam, pada Kamis kemarin.

Trong telah menjabat sebagai pemimpin Partai Komunis sejak 2011. Walaupun Vietnam secara resmi tidak memiliki pemimpin tertinggi, kepala partai memegang posisi paling berkuasa di negara tersebut.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

TERKAIT